loading...

Nutella Green Tea Bread by Bunda Ei



by Bunda Ei

Soft, moist and fluffy.
Kangen roti kasur. Bikin yg ijo aja pakai bubuk green tea. Isinya yg paling laku dirumah, coklat. Simply delicious. Dough dengan water roux menghasilkan roti yang lembut, diuleninya juga lebih mudah.
Tips untuk roti dengan adonan hijau, ketika mulai kecoklatan di oven akan terlihat lebih gelap. Tergantung oven masing2 juga. Saya mengakalinya dengan menutup adonan dengan alumunium foil. Panggang dulu 10 menit lalu tutup alumunium foil 10 menit. Ambil alumuniumnya lalu teruskan memanggang bila blm matang. Dengan kondisi oven saya, saya panggang lagi 3 menit. Sesuaikan oven masing2 ya.
Saya buat pakai loyang bulat 20 cm jadi 2 loyang. Dough saya bagi 16, masing2 loyang saya isi 8. Mengembang full.


Bahan-bahan
Bahan Water roux:
20 gram tepung terigu protein tinggi
125 ml air
Bahan dough:
310 gram tepung terigu protein tinggi, ayak
5 gram green tea bubuk kualitas premium, ayak bersama terigu
4-5 sdm gula pasir, saya 5
1/2 sdt garam halus
1 sdm ragu instan
125 ml susu cair hangat suam kuku
1 buah telur ukuran besar, kocok lepas
42 gram butter, suhu ruang
Extra terigu untuk menguleni
1 buah telur, kocok lepas untuk olesan
Bahan isian: secukupnya salai Nutella


Langkah

Buat water roux dahulu. Campur air dan terigu, aduk rata lalu panaskan diatas api kecil hingga mengental. Cukup mengental saja jangan sampai mendidih. Angkat dan biarkan dingin.


Dalam wadah masukan terigu yang sudah diayak bersama green tea bubuk.


Buat 3 lubang, isi dengan gula pasir, ragi dan garam. Jangan letakan ragi terlalu dekat dengan garam. Aduk ragi dengan gula dulu, lalu aduk keseluruhan.


Masukan susu hangat, telur dan water roux. Aduk rata dengan sendok kayu. Jangan masukan susu cair langsung, sedikit2 saja. Liat adonannya.


Masukan butter, aduk lagi rata.


Transfer adonan ke meja kerja yg sudah ditaburi terigu. Lumuri tangan dengan terigu. Uleni hingga kalis elastis. Gunakan extra terigu. Jangan terlalu banyak tambahan terigunya. Tipis2 saja.


Pindahkan ke wadah yg sudah di olesi minyak tipis2. Minyak zaitun atau minyak sayur. Lalu tutup dengan plastik wrap atau serbet. Letakan ditempat hangat. Diamkan 1 jam.


Ini setelah 1 jam mengembang 2x lipat. Tinju adonan untuk membuang udaranya.


Bagi dough sama besar. Lalu bentuk sesuai selera, beri isian Nutella. Saya cuma dibentuk bulat aja. Dough saya bagi jadi 16. Sayaxpanggang di loyang bulat 20cm jadi 2 loyang.


Tata diloyang yang sudah diolesi butter atau dialasi baking paper.


Biarkan mengembang lg 2x lipat. Diamkan kira2 30 menit.
Olesi dengan kocokan telur sebelum masuk oven.


Pangang 170'C. 25-30 menit atau sampai matang. Sesuaikan oven masing2.
Keluarkan roti yg baru matang dari oven. Panas2 olesi butter.
Dinginkan di cooling rack.


Segera setelah dingin simpan dalam wadah kedap udara atau plastik agar roti tetap lembut dan lembab beberapa hari ke depan.
Enjoy. Soft, fluffy and moist.






0 Response to "Nutella Green Tea Bread by Bunda Ei"

Post a Comment